Peripheral
adalah sebuah perangkat keras yang ditambahkan pada komputer dengan
tujuan untuk mengembangkan atau meningkatkan kinerja suatu komputer.
Secara khusus istilah peripheral digunakan untuk perangkat yang
hanya digunakan sebagai pilihan saja, bukan sebagai perangkat keras yang
wajib ada pada komputer. Artinya jika perangkat tersebut(peripheral)
tidak digunakan maka komputer sudah dapat berjalan dan dapat digunakan,
hanya saja kemampuan komputer akan terasa kurang sempurna.
Sebagai contoh Printer(peripheral),
tanpa printer komputer masih bisa digunakan untuk berbagai aktifitas
seperti mengetik, menggambar, edit foto, dll. Tetapi tanpa adanya suatu
printer komputer tersebut tidak dapat digunakan untuk mencetak dokumen.
Peripheral
lebih identik dengan perangkat tambahan yang biasanya disambungkan ke
komputer. Entah itu tersambung melalui Port USB atau lain sebagainya.
Contoh dari Peripheral yang biasa kita temui sehari-hari adalah printer, modem, scanner, kamera digital, speaker. Peripheral
memang bukanlah sebuah perangkat vital yang harus pada sebuah komputer.
Akan tetapi sekarang ini Peripheral sangat diperlukan bagi operasional
komputer setiap harinya. Bisa dibayangkan tanpa adanya peripheral
bgaimana sebuah perusahaan bisa beroperasi.
Demikian pengertian singkat tentang Peripheral Komputer. Semoga pembahasan kita kali ini bisa bermanfaat bagi Kita semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar